“Libur telah tiba, libur telah tiba.. hore.. hore.. hore.. HORE!”

Sepotong lirik dari mantan penyanyi cilik Tasya rasanya selalu pas dinyanyikan setiap momen-momen seperti sekarang ini. Yap, tidak terasa kita sudah berada di penghujung acara, eh tahun. Artinya, setelah kemarin sudah ada libur hari natal, sebentar lagi waktunya libur tahun baru! Tempat wisata sudah mulai dipenuhi wisatawan, hotel dan penginapan yang sudah naik harganyapun semakin dipenuhi pengunjung. Well, untuk kalian yang sudah punya rencana liburan dan untuk kalian yang belum punya rencana tapi mau tetap terbawa suasana liburan, Gilanada kasih rekomendasi lagu untuk nemenin kalian selama perjalanan liburan. Langsung cek aja!

1. Summer Paradise – Simple Plan ft. Sean Paul “Cause I remember every sunset I remember every word you said We were never gonna say goodbye Singing la-da-da-da-da Tell me how to get back to Back to summer paradise with you And I’ll be there in a heartbeat”

Dari judul, lirik, dan alunan musiknya sudah jelas kalau lagu ini paling pas didengerin selama perjalanan liburan ke pantai. Suara ombak,pasir putih, indahnya matahari terbenam, bersama kerabat terdekat dan satu gelas.. dua gelas.. tiga kelas.. empat gelas……… es kelapa muda. Alamak!

2. Di Atas Awan – Nidji “Kita penantang impian Di atas awan kita kan menang Kita penakluk dunia Di atas awan kita kan menang, menang”

Lagu ini meledak bersamaan dengan hits-nya film yang menggunakan lagu ini sebagai soundtrack yaitu 5cm, bersamaan pula dengan hits nya salah satu kegiatan yang paling hits di kalangan anak muda hits jaman sekarang, naik gunung. Di atas awan di sini dapat diartikan sebagai pemandangan yang akan kita lihat ketika mencapai puncak gunung, yaitu kita dapat lebih tinggi dari awan. Suksesnya lagu ini juga terbukti dengan hanya dengerin lagu ini sambil naik bukitpun sudah serasa naik gunung, coba deh!

3. Forget Jakarta – Adhitia Sofyan “And I put all my heart to get to where you are Maybe it’s time to move away I forget Jakarta And all the empty promises will fall This time, I’m gone to where this journey ends”

Suara yang syahdu dengan petikan gitar dari Adhitia Sofyan yang selalu dapat membawa kita untuk sedikit bersantai, pas banget untuk didengerin selama liburan jauh dari kota indah nan macet, Jakarta. Well, buat kalian yang justru liburan di Jakarta, coba untuk denger Senja di Jakarta – Banda Neira, mungkin bisa menghibur 😉

4. Life Is A HighWay – Tom Cochrane/Rascal Flatts “Life is a highway I want to ride it all night long If you’re going my way I want to drive it all night long Through all the cities and all these towns It’s in my blood and it’s all around I love you now like I loved you then This is the road and these are the hands”

Yup, life is a highway. Ada dua versi dari lagu ini yang Gilanada rekomendasikan, dua-duanya asik untuk didengerin sepanjang perjalanan selama liburan terutama kalau lewat darat.

5. Aku Pasti Kembali – Pasto “Aku hanya pergi ’tuk sementara Bukan ’tuk meninggalkanmu selamanya Aku pasti ’kan kembali pada dirimu Tapi kau jangan nakal Aku pasti kembali”

Last but not least, ingatlah selalu untuk kembali setelah liburan, jangan keasikan, itu semua hanya ilusi bro! Ingat kerjaan masih numpuk, skripsi masih jauh, pacar udah ngomel-ngomel minta ketemu. Ingat juga jangan kembali bawa temen-temen yang bakal menuhin kota kayak pembantu abis mudik ya!

Tadi beberapa rekomendasi lagu untuk nemenin kalian selama perjalanan liburan ini dari Gilanada. Masih banyak lagu-lagu lain yang dapat disesuaikan dengan destinasi liburan kalian. Kalau merasa lagu-lagu yang kami rekomendasikan kurang pas, ya silakan google sendiri aja deh ya. Yang terpenting jaga terus kesehatan dan keselamatan kalian selama liburan.. Selamat berlibur!

Foto: platinumpools.com