Sky Sucahyo, penyanyi-penulis lagu asal Bandung / Jakarta mengeluarkan single berjudul ‘Lejar’ untuk mini albumnya yang akan segera dirilis tahun ini. Apabila kebanyakan lagu dari Sky Sucahyo bernuansa folk dengan harmoni akustik yang dominan, namun kali ini berbeda, ‘Lejar’ hadir dengan warna musik lebih pop dan konsep full band.

‘Lejar’ sepertinya cocok sekali didengarkan oleh mahasiswa perantau yang sedang menempuh pendidikan di tanah orang lain. Pasalnya, ‘Lejar’ sendiri bercerita tentang pengalaman pribadi Sky Sucahyo selama menempuh pendidikan. Suka duka menjalani kuliah dan tinggal jauh dari rumah, menghemat uang, lelahnya mengerjakan tugas, hingga perasaan kesepian yang kerap datang saat sedang berada di kostan. Meski ‘Lejar’ sebenarnya berarti lelah, tapi “Lejar” dikemas dengan apik menjadi sebuah lagu yang bernuansa ceria oleh sang produser, Fernanda Gunsan.

‘Lejar’ rilis dengan format video lirik melalui akun Youtube milik Sky Sucahyo dengan konsep kolase. Video lirik ‘Lejar’ yang berdurasi 4 menit 44 detik ini digarap oleh Surya Fikri Asshidiq dengan bantuan dari Randy Septian di departemen fotografi. Bukan tanpa alasan, 20 September 2016 dipilih sebagai tanggal rilis adalah untuk merayakan kelulusan Sky Sucahyo yang jatuh tepat sehari sebelum ‘Lejar’ resmi rilis yaitu pada tanggal 19 September 2016 kemarin.

Video lirik Lejar bisa dilihat disini: