Meskipun banyak kesedihan di awal tahun 2020, band independent asal Bandung ini menyambut awal tahun dengan suka cita melalui single terbarunya “Sunny Day Parade” yang dirilis pada 28 Februari lalu. Pada single ini, Pop At Summer menceritakan rasanya jatuh cinta pada pandangan pertama, sesederhana saat ketika kedua mata saling bertatap tanpa sengaja yang memercikkan ‘permen pop manis’ dalam tubuh.

Band Pop At Summer dengan aliran musik indie pop ini  beranggotakan tiga orang yaitu Givani, Roni Tresnawan, dan Rifky Rahman. Mereka mewarnai Kota Kembang dengan lantunan musik yang ringan juga manis. Seolah-olah kita sedang diajak berkeliling kota di waktu sore hari dengan senandungnya yang manis membuat suasana terasa romantis. Lagu “Sunny Day Parade” ini menambahkan percikan manis yang bisa melukiskan senyum pada raut wajahmu yang sedang kasmaran dengan gebetanmu loh! Pada liriknya “because you give my your brightly smile which i can feel it so high” rasanya sangat cocok untuk menggambarkan suasana hati seseorang yang tengah kasmaran. Lagu-lagu ini dapat menyulap para pendengarnya yang memiliki suasana hati murung menjadi ‘feel so bright’.

Mini album yang dirilis pada 2019 lalu “Chamomile Rhymes” terdiri dari tiga lagu yang berjudul “Summer Night”, “There’s Me In Your Heart”, dan ”Everything’s Fine”. Keseluruhan mini album ini memiliki percikan romantis dalam setiap lagunya terutama pada lagu “Summer Nightdan ”There’s Me In Your Heart”. Suatu kisah pernyataan cinta akan tetapi rasa takut selalu menyelimuti sehingga lagu ini memberi semangat untuk berani menyatakan sebelum momen itu pergi. Untuk teman-teman yang biasa mendengar Mocca, Pop At Summer mungkin cocok untuk kalian karena memiliki tipikal musik yang serupa.

Lagu-lagu mereka sangatlah cocok untuk dijadikan teman luangmu yang sedang berada di rumah sembari menikmati sunbathing pagi-pagi. Dengan irama yang manis dan juga ringan lagu ini bisa memanjakan telinga kalian. Dengarkan Pop At Summer di layanan musik digital favorit mu!