Weezer, band rock asal Amerika Serikat akan kembali manggung di Indonesia setelah 9 tahun absen. Band asal Los Angeles, California itu akan memeriahkan panggung Road-To Now Playing Festival yang diselenggarakan pada tanggal 29 November 2022 di Peninsula Island The Nusa, Bali.

Weezer tentu bukanlah nama yang asing bagi industri musik rock dunia. Mereka kerap kali disebut sebagai sebuah band yang memiliki pengaruh cukup besar bagi sejumlah pegiat musik. Lahir sejak tahun 1992, Weezer sering dilabeli sebagai band yang mengusung genre alternative-rock, geek-rock, indie-rock hingga emo. Sejatinya, Weezer hanyalah sekumpulan orang kutu buku yang mencintai musik. Band pelantun lagu “Island in The Sun” ini terakhir kali manggung di Indonesia pada 8 Januari 2013 silam. Sang vokalis, Rivers Cuomo, sempat bermain bola di atas panggung dan menjadi pusat perhatian pada saat itu. 

Road-To Now Playing Festival sendiri merupakan sebuah rangkaian acara sebelum festival terbesar di Bandung digelar kembali pada tahun 2023 mendatang. Jenny Steffany selaku Project Manager Road-To Now playing Festival berujar bahwa Now Playing Festival akan datang kembali pada tahun 2023. Maka untuk memeriahkan acara puncak tersebut, mereka mengadakan Road-To Now Playing Festival yang diselenggarakan di Pulau Bali sehingga suasana dan keseruannya akan sangat terasa, cocok sebagai pembuka menuju acara utama. Jenny juga menambahkan bahwa selain Weezer, akan ada musisi lain yang ikut memeriahkan acara tersebut, di antaranya adalah Fourtwenty, Noah hingga The Adams. 

Tiket Festival Road-To Now Playing Festival dijual mulai dari Rp. 300.000 – 1.100.000, dengan rincian:

Festival A – Rp. 1.100.000

Early Bird Festival B – Rp. 300.000

Presale 1 Festival B – Rp. 400.000

Presale 2 Festival B – Rp. 500.000

Normal Festival B – Rp. 600.000

Keuntungan yang didapatkan dari tiket Festival A antara lain; penonton dapat menyaksikan artis favoritnya dari row paling depan dan beberapa fasilitas khusus lainnya seperti Free Access untuk keluar-masuk area, Toilet Exclusive, Fast Track queue tanpa mengantri panjang saat scan tiket, juga mendapatkan gelang exclusive festival. Untuk informasi lebih lanjut, kalian bisa cek laman Instagram @nowplayingfest.